Pelantikan Hakim
Singaparna | (27/08/2020) Bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Agama Tasikmalaya, Ketua Pengadilan Agama Tasikmalaya yang baru (Bapak Drs. H.Nemin Aminuddin, SH., MH.) melantik satu orang Hakim, berdasarkan Hasil Rapat Tim Promosi Mutasi Pimpinan Mahkamah Agung Republik Indonesia tanggal 24 Juli 2020, yaitu Drs. Isak Munawar, MH. yang sebelumnya bertugas di Pengadilan Agama Sumber. Acara Pelantikan Hakim berjalan lancar dan khidmat dengan tetap menjalankan protokol kesehatan covid 19.
Selanjutnya kata kata dari Ketua Pengadilan Agama Tasikmalaya yang baru (Bapak Drs. H.Nemin Aminuddin, SH., MH.) yang pada intinya mengucapkan selamat datang kepada Hakim yang dilantik semoga cepat menyesuaikan dengan kondisi yang sudah berjalan di Pengadilan Agama Tasikmalaya semoga dengan kehadiran Bapak Pengadilan Agama Tasikmalaya tambah maju dan terdepan.
Dilanjutkan dengan pembacaan Do’a oleh Drs.Sanusi.M.H. Acara telah selesai selanjutnya Hakim yang telah dilantik memperkenalkan diri kepada para tamu undangan yang hadir.
(Red : Idris)